Sampah Banyak Berserakan Di Kali Sipon Cipondoh, Kebersihannya Siapa Yang Bertanggung Jawab ?


Tangerang. Duasisinews.my.id -  Nilai keberhasilan dalam proses pembangunan tentunya tidak hanya dilihat dari berkembangnya Infrastruktur ,  banyak hal lain yang  juga penting untuk diperhatikan, salah satunya adalah  keindahan, kebersihan  dan kenyamanan lingkungan.

Namun  di wilayah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang , hal itu terkesan kurang begitu diperhatikan.  Faktanya , bila kita lihat  kali Sipon Kelurahan Cipondoh Kecamatan Cipondoh  Kota Tangerang kondisinya sepertinya mempengaruhi keindahan  dan kenyamanan, khususnya bagi masyarakat sekitar.

Salah satu warga Kelurahan Cipndoh yang tidak mau disebutkan namanya, menjelaskan,   bahwa hal itu terjadi  karena banyak pedagang yang membuang sampah ke Kali Sipon, disitu kan ada pasar ( Pasar Sipon ) sampahnya banyak yang membuang  ke kali.

" Dibalik perdagangan di pasar terdapat dampak negatif sampah yang berserakan  di pinggir kali  sampai terbuang kedalam  Kali Sipon ", kata salah satu warga Kelurahan Cipondoh kepada awak media, pada Jum'at pagi  ( 18/8/2023 )

Lebih lanjut awak media mencoba meminta tanggapan dari anggota komisi 3  DPRD Kota Tangerang, Fauzan Manafi Albar dari Partai Amanat Nasional ( PAN ) meminta  masyarakat agar  tidak membuang sampah sembarangan  dan menegaskan agar  Kadis LH melakukan sosialisasi.

" Para pedagang dilarang membuang sampah ke kali sipon karena berdampak pada pencemaran air dan udara, dinas LH diminta untuk sosialisasi ", tulis Fauzan  melalui WhatsApp, pada  Jumat siang ( 18/8/2023 ).

Menanggapi  hal  tersebut, Kepala Dinas LH Kota Tangerang, Tihar Sopian menjelaskan bahwa pihaknya sudah beberapa kali melakukan pembersihan .

Siap, kami pemerintah Kota Tangerang sudah  berkali- kali melakukan pembersihan dilokasi tersebut. Kebersihan lingkungan bukan hanya tugas pemerintah tapi tugas kita bersama sama menjaga dan menciptakan lingkungan yang sehat.


" Terima kasih, saya sudah arahkan Kabid dan UPT Timur untuk  pelayanan lebih maksimal ", kata  Tihar memberikan penjelasan kepada awak media melalui whatsapp, pada Jumat siang (18/8/2023 )


( A/S )